Ada yang berbeda pada Ramadhan kali ini. Ikatan Remaja Masjid Kaliwungu (IRMAKA) tahun ini menggandeng IPNU-IPPNU Kaliwungu untuk menyukseskan program ramadhan yang diberi nama Syiar Ramadhan 1432 H. Pada pertemuan yang diadakan di kantor Yayasan Masjid Almuttaqin, Ahad (24/07) lalu, IRMAKA turut mengundang IPNU-IPPNU Kaliwungu dalam rangka rembug bersama terkait Syiar Ramadhan yang rencananya akan dikemas lebih menarik dan meriah.
Pada forum yang guyup tersebut, beberapa sesepuh dan aktivis NU juga turut hadir untuk memotivasi IRMAKA dan IPNU-IPPNU agar bisa saling bekerja sama. Beberapa yang hadir yaitu K.H. Fadlullah, Lukman, dan Mochammad Abbas.
Lukman yang merupakan aktivis NU yang berasal dari kalangan akademisi intelektual mengharapkan IRMAKA dan IPNU-IPPNU bisa merger dengan tujuan memajukan dan mengembangkan gairah intelektual dan organisasi di kalangan pemuda Kaliwungu.
Lebih lanjut, K.H. Fadlullah juga mengharapkan agar komunikasi yang dulu kurang baik antara IRMAKA dan IPNU-IPPNU bisa terjalin dan diperbaiki diawali dengan kerjasama dua organisasi tersebut dalam program Syiar Ramadhan.
Forum koordinasi IRMAKA dan IPNU-IPPNU Kaliwungu pada hari itu menghasilkan kesepahaman baru dan poin-poin penting acara yang akan diadakan pada bulan Ramadhan. Di antaranya adalah tadarusan yang akan diadakan tiap hari dan Dialog Ramadhan yang akan diadakan tiap seminggu sekali dengan menghadirkan beberapa narasumber dari berbagai profesi.
Musyawarah yang berlangsung cukup hangat itupun ditutup dengan doa dan harapan-harapan cerah para sesepuh akan kemajuan baru dalam tradisi intelektual dan organisasi di kalangan pemuda maupun remaja di Kaliwungu. (aml)